Edisi pulang Bali bulan Juni yang lalu, aku menyempatkan diri untuk mengunjungi ke beberapa tempat dan nyobain kuliner baru. Semua aku rangkum jadi satu dalam blog post ini, supaya nggak numpuk utang, LOL.
Halo, apa kabar? Masih ada yang baca blog nggak, ya? Is blog still a thing? Kayaknya gue selalu mempertanyakan ini tiap kali update blog. Maklum, udah jarang-jarang juga, nih 😂
"Eh, selfie, yuk. Kenang-kenangan di kamar tidur baru yang masih kosong."
Ujar si aku yang tetiba mellow, saat masuk ke kamar tidur utama yang baru selesai flooring. Lucuk kali, ya, kalau foto di atas digedein terus dipajang di ruang tamu.